Categories
otomotif perawatan motor sparepart

Bersihkan Karbu Sendiri? Begini Caranya

Karburator atau biasa disingkat karbu ini komponen yang penting dalam pembakaran bahan bakar. Karbu ini berfungsi untuk menyatukan bahan bakar dan udara supaya menjadi gas atau kabut bensin sehingga bensin lebih mudah terbakar dan diubah menjadi tenaga.

Dengan merawat karbu ini motor anda akan terhindar dari suara kasar dari motor anda, susahnya menyalakan motor atau jalannya motor anda akan tersendat-sendat (brebet). Berikut merupakan cara untuk membersihkan karbu sendiri dirumah.

  1. Lepas filter udara, jika filter tersebut kotor bersihkan sekalian.
  2. Semprotkan cairan pembersih karburator pada mulut karburator.Tidak disarankan membersihkan karburator dengan menggunakan bensin atau solar karena bisa menyebabkan karet yang ada di dalamnya mudah untuk sobek.
  3. Hidupkan mesin

Dijamin kotoran yang akan hilang.